> >

Transformasi Arie Kriting selama Kompetisi SUCI 3

Stand up comedy indonesia | 14 September 2021, 21:03 WIB

KOMPAS.TV - Arie Kriting merupakan pria kelahiran 13 April 1985 dari Indonesia Timur yaitu Kendari, Sulawesi Tenggara.

Ia memiliki nama asli Satriaddin Maharinga Djongki.

Banyak orang menilai bahwa ia berdarah timur dari Papua sana. 

Tepatnya, Arie berasal dari kabupaten Wakatobi.

Pada tahun 2013 lalu, Arie menjadi juara 3 Stand Up Comedy Kompas TV.

Arie sering kali membawa materi stand up terkait keresahannya mengenai Indonesia Timur, mulai dari kritik sosial, budaya hingga pariwisata.

Baca Juga: SUCI 3 - Stand Up Comedy Arie Kriting: Orang Timur Itu Sering Dibully Pakai Fisik

Arie Kriting memiliki logat Indonesia Timur yang khas.

Selepas SUCI 3, Arie juga mondar mandir layar kaca hingga layar lebar. Ia berada di bawah naungan management Ernest Prakasa yaitu Hahaha Corp.

Wara wiri Arie di film dan tv Indonesia juga menunjukkan karirnya di dunia entertainment Indonesia.

Di tahun 2015 dan 2017, Arie sempat terpilih menjadi Wakil Ketua Komunitas Stand Up Indo.

#transformasi #standupcomedy #ArieKriting

video editor: Michelle

Penulis : Angela-Winda

Sumber : Kompas TV


TERBARU