Warga Alami Krisis Air Bersih Lebih Dari 20 Hari
Berita daerah | 6 Oktober 2020, 10:59 WIBKlungkung, KOMPASTV - Ratusan Kepala Keluarga Di Wilayah Beneng Desa Getakan Kabupaten Klungkung , Mengalami Nasib Pilu Lantaran Mengalami Krisi Air Bersih Selama Lebih Dari 20 Hari, Untuk Memenuhi Kebutuhan Air Bersih/ Warga Terpaksa Mencari Ke Sumber Air Yang Jaraknya Cukup Jauh.
Warga Di Beneng Desa Getakan Kabupaten Klungkung , Selama Lebih Dari 20 Hari Terakhir/ Mengalami Krisis Air Bersih .
Perabotan Dapur Serta Pakaian Mereka Menumpuk Tidak Tercuci . Guna Memenuhi Air Untuk Kebutuhan Sehari Hari, Mereka Terpaksa Harus Mencari Ke Sumber Air Yang Jaraknya Cukup Jauh, Dengan Jumlah Yang Terbatas.
Warga Mengaku Sudah Melapor Ke Instansi Terkait Sejak Sepekan Sebelum Hari Raya Galungan, Namun Hingga Kini Belum Mendapat Respon Dari Instansi Tersebut.
Sementara Itu Saat Dikonfirmasi Terpisah , Direktur Pdam Klungkung Mengaku Pihaknya Menemukan Banyak Titik Kebocoran, Sehingga Dilakukan Perbaikan/ Dengan Pengeringan Sementara Air Subak Didesa Setempat. Pihaknya Akan Memperbaiki Dalam Waktu Cepat Sehingga Aliran Air Bisa Kembali Normal.
Untuk Membantu Warga Dalam Mengatasi Krisis Air , Warga Diberikan Air Secara Gratis Dengan Menggunakan Tangki Air Dari PDAM . Pengiriman Air Dilakukan Di Sejumlah Desa Di Kabupaten Klungkung Yang Juga Mengalami Krisis Air Selama Musim Panas Ini .
#klungkung #bali #krisisairbersih #kekeringan #PDAM #Musimpanas #lebihdari20hari
Penulis : KompasTV-Dewata
Sumber : Kompas TV