Kuliner Khas Berbahan Baku Kelor di Hotel Santika Palu
Berita daerah | 1 Februari 2021, 23:08 WIBPALU, KOMPAS.TV - Daun kelor sudah menjadi kuliner ciri khas di Kota Palu, jika pada umumnya daun kelor dijadikan sayur, kini di hotel Santika dapat diracik menjadi kue kering dan minuman.
Cookies kelor adalah kue kering dengan bahan baku kelor, dalam pembuatannya, daun kelor dikeringkan dan dihancurkan menjadi bubuk, kemudian bubuk kelor itu dicampur didalam adonan kue kering, koki di hotel Santika mengkreasikan dua varian rasa, cookies kelor rasa keju dan cookies kelor rasa kismis.
Memiliki ciri khas kelor, kue kering ini pun akan dijadikan salah satu kuliner khas di hotel Santika, menurut cheff Mesak, cookies kelor ini baru diperkenalkan pada bulan desember 2020 lalu.
Selain kue kering, hotel Santika juga memilik dua minuman dengan ciri khas local, late kelor, dan kopi Kulawi gula aren, untuk late kelor, berbahan baku kelor dalam bentuk bubuk kemudian di ampur dengan late dan susu segar, minuman ini dpat dihidangkan dalam bentuk dingin atau panas.
Sementara kopi Kulawi, kopinya berasal dari Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigi, dalam pembuatannya gulanya memakai gula aren dan diaduk memakai sebatang kecil kayu manis.
Setelah dihidangkan, kue kering dan minuman khas dari Santika Palu pun mendapat sambutan baik, seperti halnya Rifki dan Silvi, kedua pengunjung ini tertarik dengan kuliner khas kelor dari santik.
Selain kue kering dan minuman berahan baku kelor, di Santika juga memilki kuliner nusantara lainnya, restourannya dibuka untuk umum dengan protokol kesehatan ketat.
#HotelSantikaPalu #Kuliner #Kelor
Penulis : KompasTV-Palu
Sumber : Kompas TV