Pindah Tugas ke PBD Sejumlah Pejabat Kembalikan Mobil Dinas
Papua maluku | 2 Juni 2023, 15:23 WIBSORONG, KOMPAS.TV - Badan pengelola keuangan dan aset daerah Kota Sorong menarik sejumlah kendaraan dinas pejabat eselon II yang telah pindah ke Provinsi Papua Barat Daya, Jumat (02/06/2023).
Secara sukarela sejumlah mantan pejabat eselon II di lingkup pemerintah Kota Sorong, menyerahkan kendaraan dinas yang dipergunakan selama ini kepada badan pengelola keuangan dan aset daerah Kota Sorong, karena tidak lagi menjalankan tugas sebagai ASN Pemkot Sorong.
PLT Sekda Kota Sorong, Ruddy Laku, di dampingi kepada badan pengelola keuangan dan aset daerah Kota Sorong, Iryanti Kondologit, menerima kendaraan tersebut dan akan dipergunakan sesuai dengan peruntukan. Dari 3 kendaraan yang dikembalikan 2 kendaraan masih layak dan siap untuk diberikan kepada pejabat yang mengganti jabatan tersebut.
Hingga saat ini badan pengelola keuangan dan aset daerah Kota Sorong masih melakukan pendataan jumlah kendaraan yang masih dikuasai oleh oknum tidak berhak dan akan ditarik kembali.
Sejumlah pejabat eselon II yang belum menyerahkan kendaraan dihimbau untuk segera menyerahkan kepada BPKAD, karena akan dipergunakan sesuai peruntukannya.
Penulis : KompasTV-Sorong
Sumber : Kompas TV