> >

Harga Daging Ayam Naik Mendekati Idul Adha

Jawa tengah dan diy | 28 Juni 2023, 14:20 WIB

SEMARANG, KOMPAS.TV - Dari pantauan tim Kompas TV di Pasar Peterongan Kota Semarang, harga daging ayam potong mendekati Idul Adha mencapai Rp 38.000 per kilogram. Sedangkan untuk daging ayam filet harganya mencapai Rp 55.000 per kilogram.

Kenaikan harga daging ayam potong sudah terjadi sekitar sepekan terakhir. Penyebab kenaikan harga daging ayam potong diprediksi karena banyak warga yang menggelar hajatan, sehingga permintaan tinggi.

“Ayam campur Rp 37.000, kalau dada paha Rp 38.000. Untuk filet paha sama filet paha sekarang Rp 55.000. Naiknya sudah semingguan ini, ya lima hari. Banyak orang punya hajat pertama, terus menjelang Idul Adha itu,” ungkap karyawan lapak daging ayam, Ana Widiani.

Meski daging ayam potong harganya naik, namun untuk pasokan terpantau masih lancar.

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU