> >

Harga Kedelai Impor Naik, Omzet Perajin Tahu Turun

Jawa tengah dan diy | 15 November 2023, 13:24 WIB

KAB. SEMARANG, KOMPAS.Tv - Naiknya harga kedelai impor sejak sebulan terakhir membuat para perajin tahu di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, terkena dampak. Harga kedelai semula Rp 10.500 per kilogram, kini naik menjadi Rp12.600 per kilogram. Hal ini mengakibatkan omzet pendapatan para perajin tahu pun turun hingga 50 persen. 

“Harga tahu di pasar belum ada kenaikan masih stabil, tetapi harga kedelai nya naik. Ini akan berpengaruh ke hasil, penghasilannya berkurang. Turun sekitar 50 persen,” ujar Eko, Perajin Tahu.

Para perajin berharap pemerintah bisa menurunkan  harga kedelai impor.

#pengerajintahu #hargakedelainaik #kabupatensemarang

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU