> >

Hari Keluarga Nasional, Ganjar Ingatkan Pentingnya Program KB

Berita daerah | 30 Juni 2020, 14:06 WIB

SEMARANG, KOMPAS.TV - Pada peringatan Hari Keluarga Nasional yang ke-27, Gubenur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengingatkan, pentingnya pemasangan alat kontrasepsi KB dan keluarga.

Saat melakukan kunjungan bersama dengan BKKBN Jawa Tengah, di pelayanan KB yang ada di kantor Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menghimbau untuk perlunya pengetahuan dan sosialisasi mengenai KB bagi laki-laki maupun perempuan. Ada dua pelayanan KB yang berlangsung di kantor Kecamatan Semarang Utara. Dan kegiatan pelayanan KB yang ditargetkan pada 119 akseptor, tercatat ada 157 akseptor yang mengikuti pelayanan KB.

#HariKeluargaNasional #GanjarPranowo #BKKBNJawaTengah

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU