> >

Mahfud Md Dijadwalkan Jadi Khatib Salat Idulfitri 1445 H/2024 di Masjid UGM

Beranda islami | 9 April 2024, 07:00 WIB
Mantan Menko Polhukam sekaligus eks Cawapres Mahfud Md akan merayakan Idulfitri 1445 H di Daerah Istimewa Yogyakarta. (Sumber: Instagram Masjid UGM.)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan Menko Polhukam sekaligus eks Cawapres Mahfud Md akan merayakan Idulfitri 1445 H di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Dijadwalkan Mahfud MD juga akan menjadi khatib pada salat Idulfitri 1445 H yang digelar di Lapangan Grha Sabha Pramana (GSP) Universitas Gadjah Mada (UGM). 

Menurut informasi yang dikutip dari unggahan akun resmi Instagram Masjid UGM pelaksanaan salat Id direncanakan pada 10 April mendatang.

Baca Juga: Berperilaku Baik 105 Warga Binaan Lapas Manokwari Akan Dapat Remisi Hari Raya Idul Fitri

"Ikuti Salat Idulfitri 1445 Hijriah yang akan diselenggarakan secara terbuka (untuk umum) pada RABU, 10 APRIL 2024, pukul 06.30 WIB - selesai
di Lapangan Halaman Grha Sabha Pramana UGM. Khatib: Prof. Dr. Mohammad Mahfud MD, S.H., S.U., M.I.P.," unggah akun tersebut pada Minggu (7/4).

Selain itu panitia masjdi UGM juga mengimbau bahwa para jamaah dipersilakan membawa alas sholat secara mandiri, dan berwudu dari rumah.

"Dipersilakan membawa alas sholat secara mandiri, dan berwudu dari rumah," tulis akun Masjid UGM.

Sementara itu untuk imam dalam Salat Id di sini adalah Muhammad Farhan Najib.

Baca Juga: Catat, Berikut Syarat dan Jadwal Salat Idulfitri 1445 H di Masjid Raya Al Jabbar

 

Penulis : Kiki Luqman Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU