> >

Pos TNI di Distrik Gome Kabupaten Puncak Diserang KKB, 3 Personel TNI Tewas Tertembak

Vod | 27 Januari 2022, 15:20 WIB

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Personel Satgas Pamtas Mobile Yonif R 408/SBH terlibat kontak tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Puncak Papua, pagi tadi.

Kontak tembak terjadi saat pos TNI di Kampung Jenggerno, Distrik Gome, Kabupaten Puncak diserang Kelompok Kriminal Bersenjata pada Kamis (27/1/2022) pagi.

Baca Juga: Panglima TNI Andika Tanggapi Insiden Penembakan Prajurit TNI oleh KKB di Maybrat Papua Barat

Dalam kontak tembak itu, 3 personel Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan Yonif R 408/SBH mengalami luka tembak dan meninggal dunia, sementara 1 personel dalam kondisi kritis.

Menurut rencana, jenazah akan diterbangkan ke Timika untuk selanjutnya dipulangkan ke daerah asal masing-masing.

Hingga kini, aparat TNI-Polri masih melakukan pengejaran terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata di Distrik Gome, Kabupaten Puncak.

Baca Juga: Personel Brimob Anggota Satgas Damai Cartenz Tertembak saat Kontak Senjata dengan KKB

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU