> >

Jokowi Ungkap Butuh Hal Ini Agar Indonesia Jadi Negara Maju

Vod | 3 November 2023, 00:45 WIB

KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo mengungkapkan butuh 3 kali kepemimpinan nasional ke depan untuk melanjutkan hilirisasi sumber daya alam.

Dengan demikian, Indonesia mempunyai peluang untuk melompat dari negara berkembang menjadi negara maju.

Jokowi berharap ada produk Indonesia yang dapat masuk ke rantai pasok dunia. Untuk itu, ekosistem EV baterai dan EV kendaraan listrik tengah dibangun.

Meski demikian, proses integrasi serta hilirisasi SDA tidaklah mudah. Hal ini disampaikan Jokowi dalam acara kompas seratus di kawasan Ibu Kota Nusantara, kamis (02/11/23).

Baca Juga: Istana Tanggapi Majalah Time yang Sebut IKN Warisan Gelap Jokowi

 

Penulis : Natasha-Ancely

Sumber : Kompas TV


TERBARU