> >

Begini Kata Moeldoko soal Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh

Vod | 22 Maret 2024, 19:27 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Prabowo Subianto bicara soal kerja sama usai temui Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh. Prabowo menyebut bangsa kita sudah dewasa dalam berdemokrasi.

Pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Surya Paloh berlangsung tertutup. Prabowo datang bersama Sekjen Gerindra Sufmi Dasco sementara Surya Paloh mengajak Bendahara Umum Partai Nasdem, Ahmad Sahroni.

Kepada wartawan, Prabowo mengungkapkan apreasi atas ucapan selamat yang disampaikan Surya Paloh usai pengumuman hasil pilpres.

Prabowo juga mengungkit soal kerja sama usai berkompetisi.

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, berkomentar soal pertemuan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, dengan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.

Menurut Moeldoko, dalam pemerintahan dibutuhkan kekuatan penyeimbang dan stabilitas.

Sehingga dua pilihan ini, sama-sama membawa hasil yang baik untuk pemerintahan.

Lebih jauh, Moeldoko enggan berkomentar saat ditanya kemungkinan Nasdem berada di dalam pemerintahan lima tahun ke depan.

Baca Juga: Temui Surya Paloh, Pintu Masuk Bertambahnya Anggota Koalisi Prabowo?

#prabowo #suryapaloh #nasdem
 

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU