Kompas TV regional berita daerah

Kok Bisa Siswa PAUD Meninggal Pasca Vaksin, Ada Apa?

Kompas.tv - 21 Januari 2022, 15:45 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

CIANJUR, KOMPAS.TV - Seorang anak berusia 6,5 tahun, meninggal dunia sehari setelah divaksin covid 19 dosis kesatu. Sebelum meninggal, Murid Sekolah PAUD, Warga Kampung Rancabogo, Desa Karangjaya, Kecamatan Pasirkuda, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat ini sempat mengalami demam tinggi dan kejang kejang.

Sebelumnya, Siswa PAUD tersebut mengikuti Vaksinasi Covid 19 khusus Anak, disalah satu Sekolah Dasar setempat. Dari hasil pemeriksaan kesehatan. Anak tersebut sudah layak mendapatkan suntikan dosis vaksin, bahkan dari hasil proses konseling dan scrining, korban tidak memiliki riwayat penyakit.

Namun, beberapa jam kemudian seusai divaksin, orang tua korban melapor kepada Tim Medis, bahwa anaknya mengalami demam tinggi, hingga Tim Medis memberinya obat pereda demam, namun demam anak tersebut tak kunjung turun, hingga sempat mendapatkan  perawatan medis, sehingga nyawa korban tidak tertolong dan akhirnya meninggal dunia di ugd puskesmas setempat.

Sementara menurut Sekretaris Dinkes Cianjur. Pihaknya membenarkan adanya Murid Pendidikan Anak Usia Dini, atau PAUD, yang meninggal dunia sehari setelah divaksin dosis kesatu yang terjadi tiga hari yang lalu. 

Untuk sementara penyebabnya belum bisa dipastikan akibat suntikan dosis vaksin Covid 19 secara langsung, karena yang menentukan penyebabnya adalah Komnas KIPI, mengingat, saat ini pihaknya sudah melakukan berbagai upaya untuk mencari data dan keterangan yang sudah didaftarkan ke pihak Komnas KIPI untuk segera dilakukan audit dan evaluasi lainnya terkait meninggalnya anak PAUD tersebut.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.