Kompas TV nasional update

Waspada Cuaca Ekstrem Hujan Lebat Disertai Angin, Ini Wilayah yang Terdampak

Kompas.tv - 6 April 2022, 05:13 WIB
waspada-cuaca-ekstrem-hujan-lebat-disertai-angin-ini-wilayah-yang-terdampak
Ilustrasi hujan lebat terjadi di daerah Jakarta Pusat. (Sumber: KOMPAS.com/SINGGIH WIRYONO)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Peringatan dini cuaca ekstrem yang berpotensi akan melanda sebagian wilyahah di Indonesia telah diumumkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Rabu (6/4/2022).

Potensi cuaca ekstrem ini merupakan hasil pantauan BMKG terkait adanya Bibit Siklon Tropis 94W di perairan timur Filipina.

Bibit tersebut membentuk daerah konvergensi dari Samudera Pasifik timur Filipina hingga Filipina bagian Timur.

Kondisi tersebut diketahui dapat meningkatkan pertumbuhan awan hujan, kecepatan angin, dan tinggi gelombang laut di sekitar wilayah bibit siklon tropis atau sirkulasi siklonik.

Baca Juga: Cuaca Ekstrem, Pohon Beringin di Malang Tumbang Timpa 5 Bangunan Warung

Sementara pantuan BMKG menunjukkan adanya sirkulasi siklonik di perairan utara Kalimantan dan di Samudera Hindia barat daya Banten.

Sirkulasi yang terdeteksi membentuk daerah konvergensi di sebelah utara Kalimantan dan di Samudera Hindia barat daya Banten.

Tak hanya di tempat tersebut, daerah konvergensi terpantau memanjang dari perairan sebelah barat Aceh hingga pesisir barat Sumatera Utara, di pesisir timur Riau, di pesisir Sumatera Barat dan Bengkulu.

Selanjutnya di Laut Jawa bagian barat, di Kalimantan bagian tengah, di Jawa Tengah, di NTB, di selat Makassar, dari Sulawesi Selatan hingga Sulawesi Utara, di perairan Maluku Utara, di Papua Barat dan di Papua.

Baca Juga: Jokowi Minta BMKG Mitigasi Bencana Terkait Cuaca dan Iklim Ekstrem

Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang, Rabu 6 April 2022

- Aceh

- Sumatera Barat

- Riau

- Kep. Riau

- Bengkulu

- Jambi

- Sumatera Selatan



Sumber : BMKG

BERITA LAINNYA



Close Ads x