Kompas TV olahraga kompas sport

Mohamed Salah Pastikan Bertahan di Liverpool Musim Depan

Kompas.tv - 25 Mei 2022, 23:14 WIB
mohamed-salah-pastikan-bertahan-di-liverpool-musim-depan
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah. (Sumber: AP photo/Rui Vieira)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mohamed Salah telah memastikan dirinya tidak akan meninggalkan Liverpool di musim depan. 

Masa depan Salah di Anfield masih belum menemui titik terang dengan kontraknya yang akan berakhir di Juni 2023.

Jika tak memperbarui masa baktinya, bintang sepak bola asal Mesir itu bisa pergi secara cuma-cuma di akhir musim depan. 

Namun setidaknya, para penggemar Liverpool saat ini bisa bernapas lega. 

Meski belum memperpanjang kontrak, Salah menegaskan dia tidak akan meninggalkan Liverpool di musim depan. 

“Saya pasti akan bertahan musim depan," kata Salah dalam konferensi pers jelang laga Liga Champions melawan Real Madrid dikutip dari The Athletic, Rabu (25/5/2022). 

"Saya tidak fokus pada kontrak saat ini. Ini tentang tim. Ini adalah pekan yang sangat penting bagi kami. Saya ingin memenangkan Liga Champions lagi."

Baca Juga: Jurgen Klopp Tak Khawatirkan Permasalahan Kontrak Mohamed Salah di Liverpool

“Saya ingin melihat Hendo (Jordan Henderson) dengan trofi di tangannya lagi dan semoga dia memberikannya kepada saya!” tutur Salah. 

Karier luar biasa di Liverpool

Sejak didatangkan dari AS Roma dengan mahar 36,5 juta pounds di tahun 2017, Salah menjalani karier yang luar biasa bersama Liverpool di Inggris. 

Dia telah memenangkan berbagai trofi yang bisa dimenangkan seperti Liga Premier Inggris, Liga Champions, Piala FA, Piala Liga, Piala Super dan Piala Dunia Antarklub. 

Total Salah telah mencetak 156 gol dalam 253 pertandingan untuk Liverpool di semua kompetisi. 

Musim ini, Salah hampir saja membawa The Reds mencetak sejarah dengan memenangkan quadruple atau empat trofi. 

Sayangnya, usai menjadi juara di Piala Liga dan Piala FA, Liverpool akhirnya harus kalah bersaing dengan Manchester City di Liga Premier Inggris. 

Namun, Liverpool dan Salah masih bisa menambah koleksi gelar mereka di musim ini jika mampu mengalahkan Real Madrid di final Liga Champions, Sabtu (28/5/2022) akhir pekan ini.

Baca Juga: Mohamed Salah Pemain Terbaik Liga Inggris 2021-22 Versi FWA



Sumber : The Athletic


BERITA LAINNYA



Close Ads x