Kompas TV video vod

Ini Modus Penyelundupan 466.000 Benih Lobster dari Palembang ke Vietnam yang Berhasil Digagalkan

Kompas.tv - 26 Mei 2022, 08:31 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

BATAM, KOMPAS.TV - Petugas gabungan TNI Koarmada I dan Lanal Batam menggagalkan penyelundupan 466.000 benih loster senilai Rp 46,7 miliyar.

Tim gabungan TNI Koarmada I dan Lanal Batam menggagalkan upaya penyelundupan ratusan ribu benih lobster  senilai 46,7 miliyar rupiah dari Palembang ke Negara Vietnam di Perairan Pulau Kelapa Gading, Belakang Padang, Kota Batam.

Dalam modus penyelundupan  benih loster jenis mutiara dan pasir tersebut terlebih dahulu di kemas di sebuah plastik, kemudian di susun di dalam 95 kontak es.

Sebelum akan diselundupkan ke Negara Vietnam , rencanamya benur tersebut terlebih dahulu akan di bawa ke negara perantara yaitu Singapura.

Bibit lobster setelah berada di Singapura  akan dilanjutkan ke negara tujuan  yaitu vietnam.

Penggagalan ini berawal  dari informasi masyarakat akan adanya penyelundupan benur, lalu petugas membentuk tim gabungan patroli untuk melakukan penyekatan. 

Baca Juga: Kayu Jati dan Meranti Senilai Rp 16 Miliar Hasil Penebangan Liar Disita

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x