Kompas TV nasional politik

Mahfud MD Ditunjuk sebagai Plt Menpan RB

Kompas.tv - 15 Juli 2022, 18:14 WIB
mahfud-md-ditunjuk-sebagai-plt-menpan-rb
Menkopolhukam Mahfud MD menjadi Plt Menpan RB. (Sumber: YouTube Kemenko Polhukam)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD ditunjuk Presiden Joko Widodo atau Jokowi sebagai Plt Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB). 

Sebelumnya Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian ditunjuk menjadi Menpan RB Ad Interim setelah Tjahjo Kumolo meninggal dunia.

"Posisi Menpan RB dijabat oleh Plt. Bapak Mahfud ditunjuk mengisi jabatan tersebut," kata Staf Khusus Menteri Sekretaris Negara Faldo Maldini, kepada wartawan, Jumat (15/7/2022). 

Faldo menuturkan penunjukkan Mahfud MD sebagai Plt Menpan-RB sambil menunggu proses penunjukan pejabat definitif.

Meski demikian, Faldo tidak menyebutkan kapan Jokowi akan menunjuk Menpan-RB definitif. 

Di sisi lain, politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini mengatakan penunjukan seperti ini merupakan hal yang biasa.

Baca Juga: Mahfud MD: Kredibilitas Polri dan Pemerintah Jadi Taruhan Penuntasan Kasus Kematian Brigadir J


"Biasa proses seperti ini, tentu tidak dapat mengambil keputusan yang reaktif," ujarnya.

Adapun yang terpenting, lanjut Faldo, substansinya semua dapat terlaksana dengan baik.

Faldo kemudian berharap penunjukan Mahfud MD sebagai Plt Menpan RB dapat menjaga performa kerja pemerintah.

"Kita tentu berharap penunjukan ini akan menjaga performa dan capaian dari kementerian dalam beberapa waktu ke depan," ungkapnya. 

Sebagaimana diketahui, pada 20 Juni 2022, Mahfud MD sebelumnya juga sempat mengisi posisi  Menpan-RB Ad Interim. Adapun penunjukan ini dilakukan saat Tjahjo Kumolo menjalani perawatan intensif di rumah sakit. 

Saat Tjahjo wafat pada 1 Juli 2022, jabatan Menpan RB Ad Interim diemban Tito Karnavian.

Tito menduduki jabatan tersebut per Senin (4/7) dan masa jabatan tersebut berakhir hari ini. 

Baca Juga: Moeldoko Ungkap Soal Pengganti Tjahjo Kumolo untuk Menpan RB, Ini Katanya

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x