Kompas TV nasional aiman

AIMAN, Malam Ini: Misteri Bungker dan Ratusan Miliar di Rumah Sambo

Kompas.tv - 22 Agustus 2022, 07:06 WIB
aiman-malam-ini-misteri-bungker-dan-ratusan-miliar-di-rumah-sambo
Program AIMAN: Misteri Bungker dan Ratusan Miliar di Rumah Sambo (Sumber: Kompas.tv)
Penulis : Iman Firdaus

Dalam beberapa hari terakhir, informasi ini mencuat. Sejumlah data di media sosial mengemukakan hal demikian. Menyebutkan ada bunker yang menyimpan uang sebesar 900 Miliar rupiah di Rumah Irjen Ferdy Sambo, di Kawasan Kemang, Jakarta Selatan. 

Kita bahas terlebih dahulu soal Rumah Irjen Sambo di Jalan Bangka, Kemang ini. Rumah ini sebelumnya adalah Rumah milik keluarga Orang tua Istri Sambo, yakni Putri Candrawathi. Namun belakangan informasinya rumah ini sudah dimiliki oleh Ferdy Sambo.

Ada Uang  Besar di Rumah Sambo?

Saya datang ke rumah tersebut. Dan saya menanyakan kepada sejumlah warga termasuk pihak keamanan di sana. Sayang, sejumlah saksi ini tidak bersedia untuk diwawancara dengan menggunakan kamera. Meski saya mendapat informasi yang sama dari semuanya, bahwa kondisi rumah ini, sudah lama kosong, dan hanya ditinggali oleh Asisten Rumah Tangga.

Saya sendiri melihat, masih ada 2 mobil dan 2 motor di garasi bagian luar. Garasi bagian dalam tertutup, jadi tidak tampak. Sementara dari luar tampak rumah memang masih berpenghuni. Saya mencoba untuk membunyikan bel beberapa kali, namun tidak ada penghuni yang keluar rumah.

Rumah ini, adalah satu dari 3 rumah Sambo selain di Duren Tiga dan Jalan Saguling, yang digeledah Mabes Polri pada 9 Agustus 2022 lalu. Semuanya dijaga pasukan Brigade Mobil (Brimob) saat pemeriksaan, entah mengapa.

Baca Juga: Pembunuhan Yosua: Motif Asmara,Atau.…..? - AIMAN

Kadiv Humas: Uang RP 900 Miliar dI Rumah Sambo, Hoaks!

Tapi baru beberapa hari lalu, muncul informasi bahwa ada "uang besar" yang ikut serta ditemukan di rumah ini, selain pakaian dan sepatu milik Jenderal Sambo yang terkait dengan eksekusi Brigadir Yosua.

Sabtu, 20 Agustus 2022 lalu, Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol. Dedi Prasetyo membantah ada bunker berisi uang 900 miliar rupiah di rumah Sambo, termasuk di Jalan Bangka.

"Berdasarkan informasi dari tim khusus yang melakukan penggeledahan di beberapa tempat Irjen FS, info soal bunker Rp900 miliar tidaklah benar," ucap Dedi dalam keterangan tertulisnya.

Menurut Dedi barang bukti yang disita bakal digunakan untuk pembuktian di persidangan. Tim khusus dikatakan melakukan penyidikan langkah pro justitia.

"Tim khusus terus bekerja. Mohon sabar dan dukungannya. Komitmen kami sejak awal mengusut perkara ini sampai tuntas dengan mengedepankan pendekatan Scientific Crime Investigation," katanya.


 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.