Kompas TV tekno aplikasi

Waspada, Ini 35 Aplikasi yang Bisa Sisipkan Malware Berbahaya di Android

Kompas.tv - 24 Agustus 2022, 06:48 WIB
waspada-ini-35-aplikasi-yang-bisa-sisipkan-malware-berbahaya-di-android
Ilustrasi aplikasi dalam ponsel bersistem operasi Android. (Sumber: Photo by Rami Al-zayat on Unsplash)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

SOLO, KOMPAS.TV - Perusahaan keamanan siber Bitdefender mengumumkan telah mengidentifikasi sebanyak 35 aplikasi mencurigakan yang terdapat di PlayStore.

Aplikasi-aplikasi tersebut telah di-download lebih dari 2 juta kali dan menayangkan iklan secara agresif.

Dalam laporannya, Bitdefender mengungkapkan aplikasi tersebut bisa mengubah nama dan ikonnya usai di-install untuk membingungkan pengguna.

Seperti diberitakan Kompas.com, Selasa (23/8/2022), iklan-iklan yang masif bisa membuat kinerja ponsel menjadi terganggu. Selain itu tayangan iklan juga bisa berpotensi digunakan untuk menyusupi malware di Android.

Baca Juga: Jelang Pemilu Sela AS, TikTok Larang Konten Politik Berbayar di Aplikasinya

Bitdefender memberikan salah satu aplikasi Android dalam daftar yakni "GPS Locations Maps" sebagai contoh. Aplikasi GPS yang sudah di-download lebih dari 100 ribu kali itu akan mengganti nama menjadi "Settings" atau "Pengaturan".

Aplikasi itu kemudian akan berjalan dan menampilkan situs web tambahan dan menampilkan iklan ketika pengguna melakukan browsing.

Rupanya aplikasi GPS abal-abal itu memanfaatkan perangkat sistem Android yakni WebViews untuk menampilkan iklan.

"Pada beberapa perangkat, beberapa aplikasi bahkan meminta izin untuk melewati fitur pengoptimalan baterai dan memulai pemberitahuan layanan latar depan agar tetap hidup dan tidak terbunuh oleh sistem," tulis Bitdefender dalam laporannya dikutip, Rabu (24/8/2022).

Untuk diketahui WebViews merupakan sistem Android yang berfungsi agar aplikasi bisa menjalankan halaman web.

Berikut 35 aplikasi yang dianggap menganggu dan berpotensi bisa membahayakan perangkat.

Baca Juga: Penting! Badan Keamanan Siber Singapura Sarankan Segera Update Browser Chrome, Mengapa?

  • Walls light
  • Big Emoji
  • Grad Wallpapers
  • Engine Wallpapers
  • Stock Wallpapers
  • EffectMania
  • Art Filter
  • Fast Emoji Keyboard
  • Create Sticker for Whatsapp
  • Math Solver
  • Photopix Effects
  • Led Theme
  • Keyboard
  • Smart Wifi
  • My GPS Location
  • Image Warp Camera
  • Art Girls Wallpaper HD
  • Cat Simulator
  • Smart QR Creator
  • Colorize Old Photo
  • GPS Location Finder
  • Girls Art Wallpaper
  • Smart QR Scanner
  • GPS Location Maps
  • Volume Control
  • Secret Horoscope
  • Smart GPS Location
  • Animated Sticker Master
  • Personality Charging Show
  • Sleep Sounds
  • QR Creator
  • Media Volume Slider
  • Secret Astrology
  • Colorize Photos
  • Phi 4K Wallpaper


Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x