Kompas TV ekonomi loker

Lowongan Kerja BUMN, PT Kimia Farma Buka Banyak untuk Lulusan D3-S1, Simak Syaratnya!

Kompas.tv - 2 Desember 2023, 11:03 WIB
lowongan-kerja-bumn-pt-kimia-farma-buka-banyak-untuk-lulusan-d3-s1-simak-syaratnya
Ilustrasi: dua pegawai lab berdiri di depan logo Kimia Farma (Sumber: Dok. labkimiafarma.co.id)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Desy Afrianti

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Kimia Farma Tbk, perusahaan farmasi ternama di Indonesia, mengumumkan kesempatan karir bagi lulusan minimal Diploma (D3) dari berbagai jurusan.

Kesempatan ini juga terbuka bagi lulusan baru atau fresh graduate, memberikan peluang besar bagi para pencari kerja di industri kesehatan.

Berdiri sejak era Hindia Belanda tahun 1817, Kimia Farma adalah perusahaan industri farmasi pertama di Indonesia, awalnya dikenal sebagai NV Chemicalien Handle Rathkamp & Co.

Baca Juga: Info Loker BUMN, PT Virama Karya Buka Rekrutmen S1 Berbagai Posisi

Setelah nasionalisasi perusahaan Belanda pasca-kemerdekaan, pada tahun 1958, Kimia Farma terbentuk sebagai perusahaan farmasi nasional.

Cara Mendaftar Loker BUMN PT Kimia Farma

Untuk mendaftar, calon pelamar dapat mengunjungi situs resmi Kimia Farma atau langsung ke https://rekrutmen.kimiafarma.co.id/. Batas akhir pendaftaran adalah 13 Desember 2023, memberikan waktu yang cukup bagi para calon pelamar.

Berikut adalah beberapa posisi yang ditawarkan oleh Kimia Farma beserta kualifikasinya.

Baca Juga: Susi Air Buka Lowongan Kerja Management Trainee untuk D3 dan S1, Fresh Graduate Bisa Daftar

Pelaksana Utang Dagang

  • D3 Administrasi
  • Usia maksimal 26 tahun
  • Pengalaman kerja minimal 6 bulan di bidang terkait
  • Kemampuan komunikasi yang baik
  • Ketelitian dan keakuratan

Pelaksana Kas Bank

  • S1 semua jurusan, diutamakan Akuntansi/Manajemen Keuangan
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Pengalaman 1 tahun di Keuangan/Akuntansi (fresh graduate diperbolehkan)
  • Kemampuan manajemen keuangan dan Excel
  • Detail oriented, multitasking
  • Penempatan: Ambon

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Bank Mandiri untuk S1 dan S2, Fresh Graduate Bisa Daftar

Pelaksana Pajak

  • S1 Keuangan/Akuntansi
  • Usia maksimal 26 tahun
  • Pengalaman kerja minimal 6 bulan di bidang pajak
  • Pemahaman tentang PSAK dan peraturan perpajakan

Tenaga Teknis Kefarmasian

  • D3 Farmasi
  • Memiliki STRTTK
  • Usia maksimal 26 tahun
  • Pemahaman tentang produk farmasi dan Farmakologi

Apoteker Pendamping

  • Apoteker
  • Memiliki STRA
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Pemahaman farmasi klinis dan Farmakologi

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi SKB CPNS Kejaksaan 2023 Non CAT, Ini Aturan Pakaian dan Barang yang Harus Dibawa

Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi, segera daftarkan diri Anda. PT Kimia Farma Tbk memberikan kesempatan langka bagi lulusan baru dan berpengalaman untuk bergabung dalam tim profesional di industri farmasi terkemuka. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mengembangkan karir Anda!




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x