Kompas TV entertainment lifestyle

Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Bulan September 2022, Adakah Tanggal Merah?

Kompas.tv - 1 September 2022, 06:05 WIB
daftar-hari-besar-nasional-dan-internasional-bulan-september-2022-adakah-tanggal-merah
Ilustrasi kalender. Berbeda pada Agustus 2022, September 2022 tidak memiliki hari libur nasional. (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Dian Septina | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tanggal merah biasanya menandakan peringatan hari besar nasional maupun internasional.

Berbeda pada Agustus 2022, September 2022 tidak memiliki hari libur nasional. Dengan kata lain, tidak ada tanggal merah selain hari Minggu sepanjang September 2022.

Meskipun di bulan September tidak ada tanggal merah, masih ada dua tanggal merah sampai penghujung akhir tahun 2022, yakni:

  • Sabtu, 8 Oktober 2022: Maulid Nabi Muhammad SAW.

  • Minggu, 25 Desember 2022: Hari Raya Natal.


Baca Juga: Pemerintah Subsidi Gaji Rp600 Ribu Cair September 2022, Simak Syarat dan Cara Cek Penerimanya!

Meskipun tidak memiliki hari libur nasional, September 2022 memiliki banyak hari nasional dan internasional yang diperingati sejak awal bulan hingga akhir bulan. Akan tetapi, hari-hari ini tidak ditetapkan sebagai tanggal merah.

Berikut hari-hari peringatan nasional dan internasional selama bulan September 2022:

  • 01 September: Hari Jantung Dunia, Hari Polisi Wanita (POLWAN)

  • 03 September: Hari Palang Merah Indonesia (PMI)

  • 04 September: Hari Pelanggan Nasional, Hari Solidaritas Hijab Internasional

  • 08 September: Hari Aksara Internasional, Hari Pamong Praja, Hari Rabies Sedunia

  • 09 September: Hari Olah Raga Nasional

  • 11 September: Hari Radio Republik Indonesia (RRI)

  • 14 September: Hari Kunjung Perpustakaan

  • 16 September: Hari Ozon Internasional

  • 17 September: Hari Perhubungan Nasional, Hari Palang Merah Nasional

  • 19 September: Hari Internasional Berbicara Seperti Bajak Laut

  • 21 September: Hari Perdamaian Internasional, Hari Alzheimer Sedunia

  • 22 September: Hari Bebas Kendaraan Bermotor

  • 24 September: Hari Tani

  • 26 September: Hari Bahasa Eropa, Hari Kontrasepsi Sedunia

  • 27 September: Hari Bakti Pos dan Telekomunikasi (Postel)

  • 28 September: Hari Kereta Api

  • 29 September: Hari Sarjana Indonesia, Hari Jantung Sedunia

  • 30 September: Hari Peringatan Pemberontakan G30S/PKI, Hari Maritim Sedunia

Baca Juga: Sebelum BBM Naik, Ini 3 Jenis Bansos yang Akan Cair September

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x