Kompas TV entertainment selebriti

Suhu Panas dan Dehidrasi di India Bikin Shah Rukh Khan Masuk Rumah Sakit, Bagaimana Kondisinya?

Kompas.tv - 25 Mei 2024, 08:10 WIB
suhu-panas-dan-dehidrasi-di-india-bikin-shah-rukh-khan-masuk-rumah-sakit-bagaimana-kondisinya
Shah Rukh Khan (Sumber: KOMPAS.COM/AFP/SUJIT JAISWAL)
Penulis : Ade Indra Kusuma | Editor : Gading Persada

NEW DELHI - Aktor Bollywood, Shah Rukh Khan (59), keluar dari rumah sakit setelah dirawat karena serangan panas dan dehidrasi.

Shah Rukh Khan berada di Ahmedabad, India, untuk menghadiri pertandingan kriket di Stadion Narendra Modi. Di mana klub yang ia miliki, Kolkata Knight Riders (KKR), bermain melawan Sunrisers Hyderabad pada Selasa, 21 Mei 2024.

Dikutip dari Independent kata kantor berita PTI, Shah Rukh Khan dibawa ke Rumah Sakit KD yang memiliki banyak spesialisasi, dengan keamanan yang diperketat di sekitar gedung untuk mencegah gangguan.

"Aktor Shah Rukh Khan dirawat di Rumah Sakit KD setelah menderita sengatan panas,” kata Inspektur Polisi Ahmedabad (Pedesaan), Om Prakash Jat.

Shah Ruk Khan disebut telah dikunjungi oleh istrinya, Gauri Khan, dan aktor Juhi Chawla di rumah sakit.

Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Jawan, Shah Rukh Khan Bakal Perankan Dua Karakter

“Aktor ini menderita dehidrasi di tengah suhu tinggi 45 derajat Celcius di Ahmedabad. Ia berada di bawah pengawasan medis meskipun kesehatannya stabil. Keamanan telah diperketat di sekitar rumah sakit,” kantor berita IANS melaporkan, mengutip beberapa sumber.

Lewat Instagram-nya, manajer Shah Rukh Khan, Pooja Dadlani, mengatakan bahwa kondisi artisnya kini baik-baik saja.

Bintang drama India, 'Kabhi Khushi Kabhi Gham', ini terlihat berjalan mengelilingi stadion bersama keluarganya. Shah Rukh Khan merayakan kemenangan dengan melakukan victory lap (putaran kemenangan) ketika para penggemar meneriakkan namanya sesaat sebelum ia mengalami serangan panas.

Sebuah unggahan di media sosial menunjukkan foto Shah Rukh Khan tengah tersenyum di lapangan saat ia mengenakan t-shirt dan kacamata hitam.

Adapun dalam seminggu ini, suhu di Delhi pernah mencapai 47,8 derajat Celcius. Hal ini menunjukkan suhu tertinggi di seluruh negeri tahun ini dan 7 derajat lebih tinggi dari suhu normal di sepanjang tahun ini.

Sebagian besar wilayah India mengalami suhu di atas 40 derajat celcius dan sebagian besar wilayah India Utara berada di bawah siaga merah, yang merupakan skala tertinggi. Sementara di Ahmedabad, tempat sang aktor mengalami sengatan panas, mencatat suhu maksimum 45,2 Celcius pada Selasa lalu.

Baca Juga: Sinopsis Pathaan, Film Shah Rukh Khan Terbaru yang Langsung Pecah Rekor

Sementara, suhu udara meningkat menjadi 45,9 derajat Celcius pada Rabu. Para ilmuwan mengatakan, gelombang panas tahun ini di Asia Tenggara, Selatan, dan Barat menjadi lebih buruk karena krisis iklim.

Sejauh ini, lima kematian telah dikaitkan dengan gelombang panas di India. Lebih dari 30 kematian tercatat di Thailand dan 28 di Bangladesh akibat gelombang panas.

Para ilmuwan mengatakan bahwa angka-angka tersebut hanyalah puncak dari gunung es, dengan kematian yang berhubungan dengan panas dan masalah medis yang sering tidak dilaporkan.


 



Sumber : Independent



BERITA LAINNYA



Close Ads x