ISTANBUL, KOMPAS.TV - Presiden terpilih Indonesia sekaligus Menteri Pertahanan saat ini, Prabowo Subianto, tiba di Ankara dalam kunjungan resmi, Senin sore (29/7/2024) waktu setempat.
Melansir Anadolu mengutip pernyataan laman media sosial Kementerian Pertahanan Nasional Turki, Selasa (30/7), Prabowo disambut oleh Menteri Pertahanan Nasional Turki Yasar Guler.
Setelah itu, Prabowo bertemu dengan Menteri Luar Negeri Turki Hakan Fidan.
Prabowo tiba sekitar pukul 17.20 waktu setempat di Bandara Internasional Esenboga, Ankara, dan disambut oleh sejumlah pejabat, termasuk mantan Perdana Menteri Binali Yildirim, Menteri Pertahanan Turki Yasar Guler, Duta Besar RI di Turki Ahmad Rizal Purnama, dan Atase Pertahanan RI di Ankara Kolonel Kav Mohammad Amir Ali Akbar.
Guler dan Prabowo dijadwalkan mengadakan pembicaraan bilateral hari Selasa ini.
Baca Juga: Turki Murka: Netanyahu Akan Berakhir dengan Cara yang Sama seperti Hitler
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan juga dilaporkan akan menerima kunjungan Prabowo.
Dalam kunjungan resmi ini, Prabowo selain diagendakan bertemu dengan Presiden Erdogan serta Menteri Pertahanan, juga akan bertemu Menteri Luar Negeri Turki untuk memperkuat hubungan dan kerja sama bilateral antara kedua negara.
Pertemuan ini menjadi momen penting bagi kedua negara dalam menjalin hubungan erat ke depan, dengan komitmen kedua belah pihak untuk terus meningkatkan kerja sama di bidang pertahanan dan bidang strategis lainnya demi kepentingan bersama.
Prabowo terpilih sebagai Presiden Indonesia pada Februari lalu dan akan mulai menjabat pada bulan Oktober mendatang.
Sebelum tiba di Ankara, Prabowo berada di Prancis untuk menghadiri Olimpiade.
Sumber : Anadolu / Kemhan RI
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.