Kompas TV internasional kompas dunia

Tiba di Qatar, Prabowo Disambut WNI hingga Diminta Dukung Timnas U-17

Kompas.tv - 13 April 2025, 12:42 WIB
Penulis : Dian Septina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto tiba di Bandar Udara Internasional Hammad, Doha, Qatar, dalam rangka kunjungan kerja kenegaraan, pada Sabtu (12/4/2025).

Kedatangan Prabowo disambut Menteri Kebudayaan Qatar Sheikh Abdulrahman bin Hamad Al-Thani, Duta Besar RI Doha Ridwan Hassan, dan Atase Pertahanan KBRI Doha Kolonel Tengku Sony Sonatha.

Selain itu, tampak pula pasukan jajar kehormatan dari Qatar Amiri Guard yang turut menyambut dan mengiringi Presiden Prabowo menuju kendaraan.

Dari bandara, Presiden Prabowo langsung menuju hotel tempatnya bermalam selama di Doha.

Warga Indonesia di Qatar, Vidi, berharap kehadiran Prabowo juga memberikan semangat dan dukungan bagi perkembangan sepak bola nasional, terutama menjelang Piala Dunia U-17 yang akan digelar di Qatar.

"Saya berharap dengan kepemimpinan Pak Prabowo ini, Sepak Bola Indonesia semakin maju. Dan tentunya November ini, insyaallah akan ada Piala Dunia usia 17 yang akan ada di Qatar dan Indonesia sudah qualified," ujarnya.

Video editor: Galih

#prabowo #timnasu17 #pialadunia

Baca Juga: Kunjungan Dadakan Presiden Prabowo ke Akmil Mesir Bareng Presiden El-Sisi


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x