JAKARTA, KOMPAS.TV - Salah satu jenis kue yang kerap dijadikan takjil di bulan Ramadan adalah putu mayang. Ternyata cara membuat putu mayang cukup mudah dan Anda bisa membuatnya sendiri di rumah untuk berbuka puasa.
Jika tidak punya cetakan kue putu, coba gunakan plastik segitiga dan buat adonan melingkar secara manual.
Berikut resep dan cara membuat putu mayang untuk berbuka puasa dikutip dari buku 100 Resep Kue & Minuman Khas Daerah oleh Ide Masak (2015) terbitan PT Gramedia Utama Pustaka..
Baca Juga: Pemuda Melati Raya Sorong Punya Cara Unik Bangunkan Warga Sahur
Resep Putu Mayang
Bahan:
- 250 gr tepung beras
- 3 sdm tepung tapioka dan tepung kanji
- 350 ml santan encer
- 100 ml air daun pandan
- Daun pisang untuk alas saat mengukus
- Pewarna makanan warna merah muda dan hijau
- Saus santan: 750 ml santan sedang
- 250 gr gula merah
- 2 lembar daun pandan
Baca Juga: Indra Sjafri Tak Mau Buru-Buru Proses Naturalisasi Chow Yun Damanik, Ini Alasannya
Cara membuat putu mayang:
- Aduk bersama, tepung beras dan tepung kanji lalu tambahkan sedikit air dan terus aduk hingga tercampur rata.
- Siapkan kukusan lalu beri alas daun pisang dan kukus adonan tepung sebentar lalu angkat.
- Didihkan santan bersama air daun pandan lalu masukkan adonan tepung panas dan aduk-aduk hingga licin dan licin kemudian angkat.
- Bagi adonan menjadi tiga bagian lalu beri setiap bagian masing-masing warna merah muda, hijau dan satu bagian sisanya biarkan tanpa pewarna.
- Tuang adonan ke dalam cetakan kue putu mayang lalu tekan hingga adonan keluar, kemudian biarkan hasil cetakan berada di atas daun pisang.
- Kukus kembali kue putu mayang selama 15 menit lalu angkat.
- Untuk membuat saus santan, rebus santan bersama gula merah dan daun pandan hingga mendidih dan gula larut. Angkat dan saring saus santan lalu sajikan bersama putu mayang.