Kompas TV nasional update

Puncak Arus Mudik Besok, Pemudik dari Sumatera Tujuan Timur Jawa Diimbau Tak Masuk Rest Area KM 57

Kompas.tv - 27 April 2022, 19:04 WIB
puncak-arus-mudik-besok-pemudik-dari-sumatera-tujuan-timur-jawa-diimbau-tak-masuk-rest-area-km-57
Ilustrasi rest area di jalan tol. (Sumber: bpjt.pu.go.id)
Penulis : Baitur Rohman | Editor : Vyara Lestari

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemudik dari wilayah Sumatera yang akan bergerak menuju timur Jawa diimbau untuk menghindari atau tidak masuk ke rest area KM 57 Karawang Tol Jakarta - Cikampek. 

Imbauan ini akan diberlakukan saat arus puncak mudik yang diperkirakan terjadi Kamis besok, 28 April 2022.

Hal itu diungkapkan Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri Kombes Pol Gatot Repli Handoko.

“Pemudik wilayah Sumatera yang menuju timur Jawa agar baiknya tidak masuk rest area KM 57,” kata Gatot, Rabu (27/4/2022).

Gatot mengatakan, tujuan menghindari rest area KM 57 agar tidak terjadi penumpukan pemudik di fasilitas layanan tol tersebut.

Berdasarkan data dari Korlantas dan Jasa Marga, para pemudik cenderung menggunakan rest area KM 57 pada saat puncak arus mudik. Sehingga, jika pemudik dari Sumatera juga menggunakan lokasi yang sama, maka akan terjadi penumpukan.

“Kami sarankan untuk menggunakan rest area sebelum atau sesudah KM 57, terutama pada pelaksanaan mudik ini, sifatnya situasional,” kata Gatot.

Baca juga: Kapolri: 4 Jalur Alternatif Disiapkan untuk Pemudik yang Melintas di Jawa Tengah

Hingga Rabu ini atau H-5 Lebaran, Polri menyatakan situasi arus lalu lintas di sepanjang jalur mudik terpantau landai dan masih normal.

“Prediksi kami memang puncak arus mudik mulai Kamis besok atau Jumat mulai ada lonjakan,” kata Gatot.

Selain itu, ia juga mengingatkan bahwa Polri akan memberlakukan sistem satu arah (one way) dan ganjil genap mulai Kamis (28/4) besok.

Sistem one way itu akan dimulai pukul 17.00 WIB sampai 24.00 WIB guna mengantisipasi kemacetan di ruas jalan tol, mulai dari Tol Cikampek hingga gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah.

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x