Kompas TV nasional politik

PPP Gagal Lolos Parlemen, Megawati: Saya Sedih Sekali

Kompas.tv - 24 Mei 2024, 17:28 WIB
ppp-gagal-lolos-parlemen-megawati-saya-sedih-sekali
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri saat wawancara eksklusif di program Rosi KOMPAS TV, Kamis (8/2/2024). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV.)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan atau PDIP Megawati Soekarnoputri mengaku merasa sedih dengan hasil Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada gelaran Pileg 2024. 

Diketahui, PPP tak bisa lolos ke DPR RI karena tak mendapatkan peroleh suara sebesar empat persen atau parliamentary threshold

Hal itu dikatakan Megawati dalam sambutan acara Rakernas ke-V PDIP di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (24/5/2024). 

Baca Juga: Mardiono PPP Sampaikan Kekecewaan usai Gugatan Ditolak MK

"Saya sedih sekali, ini kenapa kok PPP tidak bisa masuk. Tapi nggak usah khawatir, Pak, nanti menang lagi, kok," kata Megawati. 

Awalnya, Megawati menyambut para tamu yang hadir dalam acara Rakernas PDIP ke-5, salah satunya Djan Faridz. Megawati menyebut bahwa Djan Faridz merupakan mantan Ketua Umum PPP. 

"Ada Pak Djan Faridz, dulu juga jadi Ketua Umum PPP," kata Megawati saat memberikan sambutan.

Megawati mengutarakan bahwa sejak lama PDIP selalu bekerja sama dengan PPP, bahkan sejak zaman Orde Baru sejak belum berganti nama dari PDI menjadi PDIP.

Baca Juga: PDIP Bahas Sikap Politik ke Prabowo-Gibran di Rakernas, Megawati dan Puan Sampaikan Pidato

"Sama PPP itu kan waktu dulu, waktu PDI itu kan suka bareng-bareng," kata Megawati. 


 

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x