Kompas TV nasional politik

Jelang Debat Perdana, Pramono Anung Sebut Sudah Latihan dengan Rano Karno: Samakan Frekuensi

Kompas.tv - 6 Oktober 2024, 18:15 WIB
jelang-debat-perdana-pramono-anung-sebut-sudah-latihan-dengan-rano-karno-samakan-frekuensi
Bakal calon gubernur Pramono Anung saat ditemui di Halte Transjakarta Bundaran Hotel Indonesia (HI), Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (31/8/2024). Calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung mengungkapkan terkait persiapannya untuk menghadapi debat perdana Pilkada Jakarta 2024, Minggu (6/10/2024) malam. (Sumber: Kompas.com/Shela Octavia)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung mengungkapkan persiapannya menghadapi debat perdana Pilkada Jakarta 2024, Minggu (6/10/2024) malam ini.

Meski tak ada persiapan khusus, Pramono menyebut sempat melakukan latihan dengan pasangannya di Pilgub DKI Jakarta 2024, Rano Karno untuk menyamakan frekuensi.

"Ritual khusus? Saya banyak ngobrol sama istri sama anak-anak. Enggak ada sesuatu," kata Pramono, dalam keterangannya, Minggu sore.

"Tadi pagi memang untuk menyamakan frekuensi saya dan bang Doel (Rano Karno-red) latihan sedikit di rumah supaya frekuensinya sama," imbuhnya.

Saat disinggung terkait tema debat malam ini, calon gubernur nomor urut 3 ini, menyampaikan janji kampanyenya perihal Jakarta sebagai kota global.

Pramono mengatakan, jika nantinya terpilih sebagai Gubernur Jakarta, ia akan membuat Jakarta memasuki daftar 50 besar kota global di dunia.

Baca Juga: Persiapan Jelang Debat Pilgub Jakarta 2024: RK, Pramono & Dharma Adu Gagasan Malam Ini!

"Jadi kata kunci yang utama kota global, Jakarta iini sekarang nomor 74 dari 156 indeks kota global. Kalau kemudian nanti saya dapat amanah, mudah-mudahan saya bisa dalam lima tahun itu mengejar menjadi 50 kota global," jelasnya.

"Kalau itu terjadi maka benchmark-nya Jakarta bukan Kuala Lumpur dan Manila,sekarang Kuala Lumor nomor 72, Manila nomor 70 tetapi Bangkok yang monor 48," ucap mantan Menteri Sekretaris Kabinet tersebut.

Dengan demikian, lanjut ia, untuk indeks kota global ini menjadi penting.

Seperti diketahui, debat perdana Pilkada Jakarta 2024 akan digelar di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Minggu (6/10) malam ini pukul 19.00 WIB.

Debat Pilkada Jakarta 2024 di JIExpo akan menjadi forum terbuka pertama yang menyediakan ruang adu gagasan ketiga pasangan calon, yakni Ridwan Kamil-Suswono, Dharma Pongrekun-Kun Wardana Abyoto, dan Pramono Anung-Rano Karno. 

Baca Juga: Jelang Debat Perdana Pilkada Jakarta, Pramono Sebut Enggan Terbebani Hal yang Tidak Perlu


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x