Kompas TV olahraga sepak bola

Claudio Ranieri: Juventus Main Bola Tanpa Kebahagiaan

Kompas.tv - 21 September 2022, 12:22 WIB
claudio-ranieri-juventus-main-bola-tanpa-kebahagiaan
Claudio Ranieri menilai mantan klubnya, Juventus, dilingkupi ketakutan dan tidak bermain dengan gembira yang membuat performa anjlok. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Iman Firdaus

TURIN, KOMPAS.TV - Eks pelatih Juventus, Claudio Ranieri,  menilai mantan klubnya tersebut bermain tanpa kebahagiaan dan membuat performa mereka jeblok pada awal musim 2022-23 ini. 

Juventus tengah mengalami krisis performa, baik di Liga Italia maupun di Liga Champions. 

Anak asuh Massimiliano Allegri paling anyar kalah dari klub promosi AC Monza dalam giornata 7 Serie A 2022-23 dengan skor 1-0, Minggu (18/9/2022). 

Hasil tersebut memperpanjang senarai hasil negatif Juventus awal musim ini. "Si Nyonya Tua" baru menang dua kali di Serie A musim ini, empat kali meraih hasil imbang, serta satu kali kalah. 

Baca Juga: Juventus Takluk dari Monza, Asisten Allegri: Semuanya Tampak Gelap

Sementara itu, di ajang Liga Champions, Bianconeri menelan hasil-hasil lebih buruk. 

Bermain sebanyak 2 kali di fase penyisihan grup, Juventus selalu menelan kekalahan. Pertama dari Paris Saint-Germain, kedua kalah di kandang lawan Benfica. 

“Sesuatu yang jelas terlihat adalah para pemain Juve tidak terlihat gembira saat bermain. Mereka malah kelihatan takut,” kata Ranieri, dikutip dari Football Italia.

“Sejujurnya aneh sekali melihat tim arahan Allegri seperti ini. Namun, menilai dari luar tidak pernah mudah,” sambung pelatih yang mengantarkan Leicester City juara Liga Inggris. 

Baca Juga: Juventus Kalah Beruntun, Allegri: Diam dan Bekerja untuk Bangkit Selangkah demi Selangkah

Seruan soal pemecatan Allegri juga semakin kencang. Bahkan, Wakil Presiden Juventus Pavel Nedved sudah ingin memecat Allergi. 

Namun, keinginan Nedved dihalangi oleh Presiden Andrea Agnelli. CEO Juventus Amurizio Arrivabene juga tidak setuju dengan pemecatan Allegri. 

"Gegabah sekali kalau Juventus memecat Allegri sekarang. Dia punya proyek yang akan dikembangkan selama empat tahun ke depan," kata Arrivabene, dikutip dari Football Italia.

"Saya juga terlibat dalam proyek itu sebagai CEO klub," ujar Arrivabene lagi.




Sumber : Football Italia




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x