KOMPAS.TV - Setelah menelan enam kekalahan berturut-turut pada November dan Desember lalu, Manchester City seharusnya bangkit di awal tahun ini.
Namun, nasib kurang beruntung masih menyertai mereka dalam pertandingan melawan Brentford.
Setelah melewati babak pertama tanpa gol, Phil Foden akhirnya memecah kebuntuan City di menit ke-54, setelah menerima umpan dari Kevin De Bruyne.
12 menit kemudian, Foden menggandakan keunggulan City menjadi 2-0 dengan menyambar rebound hasil tembakan Savinyo.
Dengan keunggulan 2-0, publik mengira City akan meraih kemenangan, namun Brentford memberikan kejutan.
Empat menit kemudian, Wissa memperkecil ketertinggalan Brentford menjadi 2-1 dengan tembakan jarak dekat yang tak mampu dihalau oleh kiper Stefan Ortega.
Tepat di menit-menit terakhir, Brentford sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat sundulan keras dari Norgaard yang tak bisa diantisipasi Ortega.
Pertandingan berakhir imbang 2-2, yang meninggalkan kemarahan di wajah pelatih Pep Guardiola terhadap para pemainnya.
Baca Juga: [FULL] Korban Cerita Awal Mula Terjebak Kebakaran di Glodok Plaza hingga Proses Evakuasi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.