Kompas TV regional berita daerah

Polisi Cek Protokol Kesehatan Di Tempat Wisata

Kompas.tv - 30 Oktober 2020, 16:50 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Di masa Pandemi Covid 19, penerapan protokol kesehatan menjadi yang utama di tempat wisata. Di libur panjang cuti bersama ini, salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi wisatawan baik dari Sukabumi maupun daerah lainnya, telah menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Dengan banyaknya kunjungan, Polres Sukabumi Kota melakukan pengecekan terhadap protokol kesehatan di tempat wisata.

Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sumarni, meninjau langsung dan memberikan himbauan terhadap para pengunjung untuk tetap menerapkan protokol kesehatannya. Baik penggunaan masker, menjaga jarak, serta mencuci tangan dengan sabun yang telah disiapkan pihak pengelola. Dengan penerapan yang ketat, dapat mencegah penyebaran Covid 19. Pihaknya terus menghimbau agar warga patuh dengan penerapan 3M, dimasa libur panjang ini, karena penyebaran Virus Corona masih ada.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x