Kompas TV regional berita daerah

Percepatan Vaksin di Sekolah Negeri dan Swasta

Kompas.tv - 7 September 2021, 10:51 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Percepatan vaksin Covid-19 dengan sasaran pelajar terus dikebut. Di SMA Negeri 2 Semarang sudah 95 persen siswanya sudah divaksin. Sementara vaksin di sebuah sekolah swasta ada lima pelajar yang tidak bisa divaksin karena usianya dibawah 12 tahun.

Vaksin pertama bagi siswa SMA Negeri 2 Semarang telah dilakukan sebulan lalu, dengan siswa yang ikut sebanyak 925 siswa. Sementara untuk vaksin yang kedua ini diikuti 1.097 siswa, terdiri dari 925 siswa untuk vaksin dosis kedua dan 172 siswa untuk vaksin dosis pertama susulan.

Kepala SMA Negeri 2 Semarang, Yuwana mengatakan, sudah ada 95 persen siswanya yang divaksin, dua siswa diantaranya mendapat vaksin diluar sekolah.

Selain siswa, para guru dan seluruh pegawai di lingkungan sekolah sudah menjalani vaksin termasuk pengelola kantin sekolah.

"Ini vaksin yang kedua, diikuti oleh 925 peserta didik yang sudah vaksin pertama dulu. Kemudian ditambah 172 siswa yang baru vaksin pertama, karena pada waktu vaksin pertama dulu belum bisa mengikuti," tutur Drs. Yuwana.

Selain di SMA Negeri 2, percepatan vaksinasi juga dilakukan di sekolah swasta di Kota Semarang. Ada 348 siswa SMP Islam Terpadu PAPB Semarang yang akan mendapatkan vaksin sinovac. Namun ada lima pelajar yang tak bisa mengikuti vaksinasi karena usianya kurang dari 12 tahun, serta beberapa siswa lain sudah mendapatkan vaksin dari luar sekolah.

"Sebenarnya murid kami ada 348 siswa, tapi ada lima anak yang usianya belum 12 tahun sehingga belum diizinkan untuk vaksin. Dan yang lainnya itu ada yang sudah disuntik atau divaksin sehingga memang 313 itu jumalh siswa yang belum divaksin," kata Drs. Ramelan SH, kepala sekolah.

Pelaksanaan vaksin di SMP IT PAPB Semarang ini bekerjasama dengan pihak Puskesmas Tlogosari Wetan.

#kotasemarang #smpitpapb #smanegeri2semarang



Sumber : Kompas TV Jateng


BERITA LAINNYA



Close Ads x