SOLO, KOMPAS.TV – Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka juga berada di lokasi ketika Wakil Menteri Pariwisatan dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo pingsan saat menghadiri acara di Keraton Solo.
Saat peristiwa itu terjadi Gibran berada di sisi kanan Angela. Saat Wamenparekraf Angela limbung ke kiri, Gibran sempat hendak menolong Angela. Tangannya sempat ingin menangkap tubuh Angela, namun badan Angela lebih mengarah kepada Pengageng Parentah Keratonan Kasunanan Surakarta.
Peristiwa ini pun terjadi pada Sabtu, 6 November 2021.
Sebelumnya, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo mendadak pingsan saat konferensi pers di Keraton Kasunanan Surakarta, Jawa Tengah. Angela langsung dibawa masuk ke keraton untuk mendapatkan perawatan.
Angela diduga kelelahan karena kegiatan yang padat.
Baca Juga: Detik-detik Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo Pingsan di Keraton Solo
"Beliau kelelahan kami dari rumah atsiri, kemarin-kemarin beliau banyak kesibukan. Jadwal beliau padat sekali, sedang memantau kegiatan di kemenparekraf, beliau energinya. Beliau sangat menjaga acara ini. Mengeluh? Selalu semangat tidak pernah mengeluh,"ujar Rizky Handayani, Deputi Pengembangan Produk dan Penyelenggaraan Kegiatan Kemenparekraf.
Video Editor: Febi Ramdhani
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.