Kompas TV regional berita daerah

Pasangan Suami Istri Bersaing Jadi Kepala Kampung

Kompas.tv - 18 Maret 2022, 15:08 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Barisi dan Meri yang merupakan pasangan suami istri bersaing dalam pemilihan kepala kampung di desa Mesir Dwi Jaya, Kecamatan Gedung Aji Baru, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung.

Barisi yang merupakan calon incumbent ini terpaksa bersaing dengan sang istri lantaran tidak adanya calon lain dalam pemilihan kepala kampung.

Baca Juga: Rumah Ambruk! Satu Penghuni Tewas Tertimpa Reruntuhan

Sementara dalam syarat pemilhan kepala kampung, kandidat tidak boleh melawan kotak kosong.

“Kalau berdasarkan aturan kan kita tidak boleh melawan kotak kosong. Demi menyukseskan program pemilihan kepala kampung, maka saya terpaksa harus mendampingi istri saya,” jelas Barisi

Baca Juga: Jelang Ramadan, Ayam Potong Tembus 28 Ribu Per Kilogram

Rahmat, ketua panitia pemungutan suara menjelaskan, saat pendaftaran calon kepala kampung, hanya pasangan Barisi dan Meri yang mencalonkan diri.

Meski kedua kandidat merupakan pasangan suami istri, pemilihan kepala kampung tetap berjalan baik dengan jumlah pemilih tetap sebanyak 497 suara warga.

“Kebetulan saat pendaftaran calon itu cuman mereka berdua yang datang, yang lain tidak ada yang datang mendaftar sampai hari ini terakhir, jadi bu Meri yang mendaftar,” ungkap Ketua KPPS.

Setelah pemilihan selesai, panitia langsung menghitung surat suara yang menghasilkan bahwa Barisi unggul dari perorelan suara yang didapat oleh sang istri.

#pemilihankepalakampung #pasutri



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x