Kompas TV regional berita daerah

Keberangkatan Penumpang Di Bandara Mulai Ramai

Kompas.tv - 6 Mei 2022, 16:15 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

BADUNG, KOMPAS TV - Arus balik wisatawan dibandara I Gusti Ngurah Rai Bali meningkat setelah libur hari raya idul fitri, peningkatan jumlah penumpang terlihat sejak H plus satu terus meningkat dan diperkirakan puncak arus balik penumpang pada tanggal dan 8 Mei 2022. Pasca arus balik hari raya lebaran, jumat siang, aktivitas penumpang yang ada diterminal keberangkatan bandara I Gusti Ngurah Rai Bali terpantau meningkat.

Peningkatan terjadi sejak H plus satu hari raya lebaran dengan jumlah keberangkatan mencapai 13 ribu lebih penumpang, pada H plus dua jumlah penumpang di bandara Ngurah Rai Bali menonjak menjadi 17 ribu 235 orang.

Sedangkan untuk kedatangan penumpang sehari setelah hari raya Idul Fitri mencapai 14 ribu orang dan menurun menjadi 12 ribu orang pada H plus dua hari lebaran. Lonjakan penumpang di bandara Ngurah Rai Bali khususnya pada terminal keberangkatan domestik terus akan meningkat setiap harinya dan diprediksi puncak arus balik akan terjadi pada hari minggu 8 Mei 2022.

Untuk antisipasi lonjakan penumpang pada saat hari libur lebaran, pihak bandara telah menyiapkan sebanyak 240 pesawat yang telah beroperasi mulai dari tanggal 25 April hingga tanggal 10 Mei 2022. Dalam menghadapi libur hari raya, pihak bandara Ngurah Rai juga telah siap untuk melayani para penumpang hingga arus balik usai hari lebaran.

 

 

 

#bandarangurahrai #idulfitri #wisatawan
 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x