Kompas TV regional kalimantan

Bukti Transformasi, PTPN XIII Raih Berbagai Penghargaan di Semester I 2023

Kompas.tv - 7 Juni 2023, 20:20 WIB
bukti-transformasi-ptpn-xiii-raih-berbagai-penghargaan-di-semester-i-2023
PTPN XIII Raih Berbagai Penghargaan di Semester I 2023 (Sumber: PTPN XIII)
Penulis : KompasTV Pontianak

KOMPAS.TV - Sampai dengan bulan ke-5 Tahun 2023, PT Perkebunan Nusantara XIII telah menorehkan prestasi yang cukup membanggakan.

Baca Juga: Lakukan Transformasi, PTPN XIII Kembali Raih Penghargaan PTPN Tertumbuh 2023

Setelah sebelumnya mendapatkan penghargaan The Best HC Service, The Most Culture Improvement, The Most Impactfull, Peringkat I pada Kategori Strategi Pemulihan serta Bronze Winner PR Indonesia Award 2023 Sektor Anak Usaha BUMN Kategori Laporan Tahunan Sub Kategori Annual Report dan The Best State-Owned Company In Innovation and Create Appropriate Strategy of The Year 2023, pada hari Sabtu tanggal 20 Mei 2023 bertempat di Taman Bhagawan Bali, PTPN XIII kembali mendapat penghargaan berupa Juara I Kategori Anper Tertumbuh/The Most Increased EBITDA Core dalam Liga PTPN Awards 2023.

Baca Juga: Sub Holding PalmCo dan SupportingCo Akselerasi Dekarbonisasi Industri Sawit Dunia

Peraihan prestasi oleh PT Perkebunan Nusantara XIII sebagai Kategori Anper Tertumbuh ini merupakan kedua kali berturut-turut setelah sebelumnya diraih pada Liga PTPN Awards 2022 di mana hal ini menunjukan konsistensi PTPN XIII untuk menjaga performa dalam keberhasilan melakukan Program Transformasi EBITDA.

Transformasi EBITDA sendiri merupakan Program Holding Perkebunan PTPN III (Persero) yang bertujuan untuk merealisasikan cita-cita PT Perkebunan Nusantara Group sebagai perusahaan perkebunan kelas dunia melalui sinergi semua lapisan karyawan dengan cara membuang perilaku negatif yang merusak kinerja perusahaan dan mengembangkan perilaku positif guna membangun PTPN XIII menjadi Juara. 

Baca Juga: 13 PTPN akan Digabung Jadi 2 Subholding, Sawit dan Perkebunan

Direktur PTPN XIII Rizal H. Damanik menyampaikan bahwa sebagai insan Nusantara Planters harus bisa menciptakan Hattrick, mendapatkan kembali penghargaan The Most Increased EBITDA di tahun 2024.

Lanjut Direktur PTPN XIII, Rizal H. Damanik, kami berkomitmen untuk terus meningkatan capaian revenue dengan melakukan efisiensi biaya, optimalisasi asset dan perbaikan fundamental untuk keberlangsungan bisnis di masa mendatang, 

"Kami berharap penghargaan ini menjadi motivasi untuk menjadi lebih baik pada tahun-tahun berikutnya,"tutupnya.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x