Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Konser Musik dan Gelar Karya P5, Kembangkan Bakat Siswa

Kompas.tv - 21 Juni 2023, 13:47 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Menghibur.. konser musik yang dibawakan oleh siswa SD Negeri Wonotingal Kota Semarang ini  membuat semua yang melihat terbawa suasana.  Siswa-siswa yang tampil dalam konser musik pun terkihat percaya diri .

Acara konser musik dan gelar karya P5 ini digelar agar siswa dapat tumbuh dan berkembang menjadi individu yang kreatif, berbakat serta memiliki karakter kepancasilaan yang kuat.  Beragam hasil karya siswa yang dipamerkan salah satunya batik celup  dan pengunjung bisa membelinya.

"Melatih anak-anak agar kreatif, ini sudah lumayan bagus, anak-anak menun jukan kreativitas mereka," ujar Eko, orangtua siswa.

"Melaksanakan kegiatan penguatan P5, projek penguatan profil pelajar pancasila dalam rangka menanamkan nilai-nilai pancasila pada anak," jelas Agus Pramono, Kepala SDN Wonotingal Kota Semarang.

Kegiatan proyek penguatan pelajar pancasila yang dilakukan oleh sekolah ini, akan terus dikembangkan dengan kegiatan yang bisa menunjang siswa untuk lebih kreatif serta mengerti nilai-nilai pancasila. Hal ini dilakukan sekolah sebagai upaya membentuk siswa agar lebih bisa berprestasi dalam kegiatan belajar maupun kegiatan kreativitas lainnya.

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x