Kompas TV regional jawa barat

Kebakaran di Gunung Ciremai Kuningan Ancam Hutan Pinus

Kompas.tv - 28 Agustus 2023, 15:53 WIB
Penulis : KompasTV Bandung

KUNINGAN, KOMPAS.TV - Kobaran api ini masih membakar sejumlah tanaman di Blok Cileleus, Kawasan BTNGC Kabupaten Kuningan pada minggu petang kemarin. Sejumlah petugas dan warga berjibaku untuk memadamkan api yang kembali berkobar. 

Sebelumnya api di titik ini sudah dinyatakan padam, namun tiba-tiba petugas mendapatkan kabar bahwa api kembali membakar semak belukar dan terus berkobar. 

Sejumlah titik api bahkan menyebar ke wilayah sekitarnya, hingga membuat bentangan api kian panjang, diduga api berasal dari kayu yang menjadi bara di sela-sela bebatuan. Api di titik ini justru sangat mengkhawatirkan, karena berdekatan dengan hutan pinus. Warga dan petugas berjibaku membuat sekat bakar agar api tidak menyebrang ke wilayah lain. 

Ujang bersama warga lainnya terus bergerak dari satu titik ke titik lain, untuk melakukan pemadaman sekaligus pendinginan, agar tidak ada lagi bara pepohonan yang berpotensi terjadinya kebakaran.

 

Untuk lebih tahu berita terupdate seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah:
IG : https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube : https://www.youtube.com/@KompasTVJawaBarat
Twitter : https://twitter.com/kompastv_jabar
Facebook : https://www.facebook.com/KompasTVJawaBarat
TikTok: https://www.tiktok.com/@kompastvjabar

 

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x