Kompas TV regional berita daerah

Kelurahan Petobo Terima Logistik Pemilu

Kompas.tv - 13 Februari 2024, 17:54 WIB
Penulis : KompasTV Palu

PALU, KOMPAS.TV - Kelurahan Petobo menerima logistik Pemilihan Umum yang diantar dari gudang KPU. Logistik berupa kotak suara , surat suara, bilik suara dan lainnya akan disalurkan ke 39 tempat pemungutan suara.

Di Kelurahan Petobo ada 39 tempat pemungutan suara. 3 diantaranya TPS khusus karena berada di wilayah Lembaga Pemasyarakatan Petobo Palu.

Sementara lainnya tersebar di sekitaran hunian sementara dan beberapa titik yang masuk dalam wilayah Kelurahan Petobo.

Lurah Petobo Alfin Ladjuni bilang ada sekitar 18 tempat pemungutan suara yang didirikan di sekitar hunian sementara. Para daftar pemilih tetapnya berasal dari warga Petobo yang masih tinggal di hunian sementara atau hunian tetap mandiri.

Pengantaran dari gudang Komisi Pemilihan Umum Kota Palu dilakukan dengan penjagaan ketat dari TNI dan Polri. Petugas Badan Pengawas Pemilu juga ikut memantau pengantaran menggunakan 2 truk itu.

Semua logistik terpantau dalam kondisi baik dan akam disalurkan ke tempat pemungutan suara di Kelurahan Petobo.

#Pemilu2024 #KelurahanPetobo #LogistikPemilu2024 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x