MALANG, KOMPAS.TV - Memperingati hari buruh internasional, ratusan mahasiswa dan buruh di Kota Malang menggelar aksi turun ke jalan.
Aksi peringatan hari buruh internasional 1 Mei ini digelar di depan Balai Kota dan Gedung DPRD Kota Malang. Mahasiswa dan buruh membaur dalam aksi hari buruh. Dengan membawa poster dan spanduk berisi tuntutan, massa aksi juga berorasi menyuarakan keresahan dan tuntutan mereka sebagai buruh.
Dalam orasinya, buruh menyoroti berbagai hal termasuk masih berlakunya sistem kerja kontrak yang dianggap merugikan buruh hingga upah yang jauh dari layak yang diterima oleh buruh. Menurut mereka, kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah selama ini hanya menguntungkan para pengusaha dan tidak berpihak pada buruh.
"Bahwa sampai hari ini, negara tidak pernah dan belum pernah melindungi hak-hak buruh," Ucap Misdi, Rabu (01/05/2024).
Selain menyuarakan tuntutan sebagai buruh, mereka juga tidak menaruh harapan besar pada pemerintah yang akan datang karena komitmen pemerintahan yang akan datang adalah melanjutkan pemerintahan saat ini yang dipimpin oleh presiden Jokowi.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.