Kompas TV regional sumatra

Kronologi Bus Rombongan Study Tour SD Tabrak Truk di OKI Sumsel, 2 Orang Tewas

Kompas.tv - 25 Mei 2024, 16:23 WIB
kronologi-bus-rombongan-study-tour-sd-tabrak-truk-di-oki-sumsel-2-orang-tewas
Bus study tour yang membawa rombongan SDN 1 Harisan Jaya, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, mengalami kecelakaan di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan atau Sumsel, Jumat (24/52024) malam. (Sumber: Tribun Sumsel/Dok.Polisi.)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah bus study tour yang membawa rombongan SDN 1 Harisan Jaya, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, mengalami kecelakaan di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan atau Sumsel, Jumat (24/52024) malam.

Kasatlantas Polres OKI AKP Joko Edy Santoso mengungkapkan, bus berpelat nomor BE 7431 BU tersebut menabrak truk Fuso di Jalan Lintas Timur Kabupaten OKI.

Menurut penjelasannya, kecelakaan tersebut bermula dari kendaraan PO Bus Minanga itu melaju dari arah Palembang menuju OKU Timur.

"Setiba di lokasi kejadian, (bus) justru menabrak belakang mobil Fuso Hino traktor yang sedang berhenti di jalan, dikarenakan mengalami kerusakan," kata Joko dalam keterangannya, Sabtu (25/5).

Ia menyebut kecelakaan tersebut mengakibatkan dua orang meninggal dunia. 

"Dari informasi sementara, kecelakaan mengakibatkan dua orang meninggal dunia, dua orang luka berat, 19 orang luka ringan," jelasnya.

Sementara itu berdasarkan keterangan Fika, kernet bus tersebut mengatakan, saat kejadian, bus berusaha menghindari truk yang berhenti itu. Namun, bagian samping bus masih menyenggol sedikit truk. Hal itu membuat sopir bus banting setir.

Baca Juga: Kecelakaan Bus Study Tour di Jombang, Sopir Sempat Tertidur Sesaat sebelum Bus Tabrak Truk

"Kan posisi jalannya agak kencang sekitar 80 kilometer, karena keadaan jalannya gelap. Mobil Fuso muatan pupuk sedang parkir nggak ada rambu-rambu dan lampu sein-nya mati. Saat itu posisinya hujan, jadi jarak pandang tidak jauh," kata Fika, Sabtu.

"Ketika mobil kami sudah mendekati Fuso, sopir kaget dan membanting setir. Tetapi bagian samping mobil kami terkena bodi mobil Fuso sehingga terbalik."

Menurut penjelasannya, saat terjadi kecelakaan tersebut terdapat dua orang, yakni guru dan siswa yang terpental dari bus. Untuk diketahui, mereka adalah korban tewas dalam insiden nahas tersebut.

"Setahu saya sebelum terbalik, ada dua orang penumpang yaitu guru dan siswa (Flora) terpental keluar dari mobil dan meninggal di tempat," jelasnya, dikutip dari Tribun Sumsel.

Baca Juga: Rem Blong! Bus Pelajar di Lampung Masuk Jurang 6 Meter


 



Sumber : Kompas TV/Tribun Sumsel



BERITA LAINNYA



Close Ads x