Kompas TV regional kalimantan

Jelang Hari Raya Kurban, Harga Kambing di Banjarmasin Naik 30 Persen

Kompas.tv - 29 Mei 2024, 09:56 WIB

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Harga kambing di Banjarmasin merangkak naik 30 persen dari harga sebelumnya.

Kenaikkan ini diakui pedagang dipicu tingginya permintaan dari daerah pemasok dari Pulau Jawa, untuk mengamankan ketersediaan kambing di daerah lain.

Jelang hari raya kurban, harga kambing Di Jalan R-K Ilir Banjarmasin naik 30 persen dari harga sebelumnya 1,9 juta rupiah menjadi 2,5 juta rupiah per ekor.

Baca Juga: Didatangi Satpol PP, Hotel di Banjarbaru Ini Dapat Teguran Karena Beroperasi Tanpa Izin

Tingginya permintaan pasokan kambing dari pulau jawa jadi penyebabnya, ini mengingat sejumlah daerah saling rebutan untuk mengamankan ketersediaan kambing.

Meski harga naik, penjualan kambing di tingkat pedagang masih relatif melambat, sebab masyarakat umumnya membeli hewan kurban pada satu pekan menjelang Idul Adha.

"Masalahnya kan di Jawa rebutan juga, pengiriman ke mana-mana seluruh Indonesia," terang Ahmad Zaini, seorang pedagang hewan ternak.

Baca Juga: Jelang Idul Adha, Penjualan Kambing di Banjarbaru Kian Meningkat, Pedagang Pasok Jauh Hari dari Jawa

Di sisi lain, pedagang menyebut ketersediaan kambing di kandang dipastikan aman, sembari menunggu ratusan kambing yang datang dari daerah pemasok.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x