Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Bela Palestina, Massa Aksi Desak Prabowo Kirim Pasukan Jihad

Kompas.tv - 29 Oktober 2024, 14:44 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS TV - Ribuan warga Kota Semarang yang tergabung dalam Forum Masyarakat Muslim Semarang Peduli Palestina, melakukan aksi solidaris bela Palestina. Sejumlah tuntutan disampaikan massa aksi kepada pemerintahan baru Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, salah satunya mendesak Presiden Prabowo untuk mengirimkan pasukan jihad membantu warga Palestina. Selain itu, massa aksi juga meminta masyarakat muslim yang ada di Indonesia, untuk terlibat dalam aksi-aksi pembelaan terhadap warga Palestina, sesuai dengan kemampuan masing-masing.

Masyarakat Islam diminta untuk bersatu membela warga muslim Palestina. Sebab, saat ini masyarakat Islam di seluruh dunia masih terpecah-belah.

“Kepada pemerintah, terutama Presiden Prabowo yang baru dilantik 20 Oktober kemarin, untuk mengirimkan pasukan jihad, untuk membela saudara-saudara kita yang berada di Palestina. Karena dengan Jihad sajalah Yahudi itu bisa dikalahkan,” tutur Rohmadi, Ketua Forum Masyarakat Muslim Semarang Peduli Palestina.

“Yang kedua kepada kaum muslimin, untuk ikut terlibat dalam pembelaan saudara kita yang berada di Palestina. Dengan berbagai kemampuan masing-masing, yang punya dana bisa mengirimkan bantuan obat, makanan, air, dan sebagainya. Yang mempunyai kemampuan fisik, tentu ini dimobilisasi oleh negara adalah ikut berjihad di Gaza,” tambahnya.

Long march diakhiri di Lapangan Pancasila Kawasan Simpang Lima Kota Semarang. Di Lapangan Pancasila, massa aksi berorasi menyerukan kekejaman Zionis Israel terhadap warga Palestina. Aksi solidaritas bela Palestina ini diakhiri dengan teatrikal yang menggambarkan genosida yang dilakukan oleh Zionis Israel terhadap warga Gaza, Palestina.

#palestina #prabowo #semarang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x