Kompas TV regional berita daerah

Kue Karawo, Kue Cantik dan Nikmat Khas Gorontalo Saat Lebaran

Kompas.tv - 3 April 2025, 16:02 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

GORONTALO, KOMPAS.TV - Kue Karawo jadi salah satu kue kering yang memiliki ciri khas unik dan menarik di Kota Gorontalo. Pembuatan kue ini membutuhkan keuletan pembuatnya. Bahkan, pembuatan kue karawo ini jauh lebih rumit dibandingkan dengan kue kering lainnya.

Setiap motif yang dilukis diatas kue kering ini dibuat begitu detail dan hati-hati.

untuk melukis atau mengukir motif kue karawo ini, pengrajin harus lebih dulu mengikuti pelatihan keterampilan.

Salah satu pengusaha kue kerawo mengaku, kue karawo sendiri merupakan kerajinan tangan sulam kain Khas Gorontalo. Tak seperti kue kering lainnya, kue karawo atau karawang Khas Gorontalo ini jauh lebih tampil cantik dan nikmat.

Pembuat kue ini haru penuh kesabaran saat melukis dan mengukir berbagai motif di atas ribuan keping kue kering yang kini sudah menjadi kue khas Gorontalo. Saking rumitnya, dalam sehari, para pengrajin hanya bisa memproduksi sekitar 30 toples kue karawo.  

Baca Juga: Arus Balik Mulai Ramai Pemudik Motor Pada Rabu 2 April 2025

Tak hanya tampilan yang cantic, rasa kue karawo pun dijamin bisa memanjakan lidah, dengan cita rasa manis, gurih hingga tekstur yang lembut. Tampilan yang lebih elegan ini pun tentu membuat harga kue karawo terpaut lebih mahal dibandingkan kue kering lainnya.

Satu toples dibandrol 350 ribu rupiah. Meski cukup mahal dibanding kue kering lain namun kue kerawo ini selalu ada di setiap idul fitri.

 

#kuelebaran

#kuekhasgorontalo

#kuekarawo

#karawo

#gorontalo

#idulfitri

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x