Kompas TV TALKSHOW kode

Hillary Lasut Jadi Caleg Perempuan DPR dengan Suara Tertinggi, Raih 310.780 Suara | PODCAST KODE

Kompas.tv - 25 Juni 2024, 13:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Nama Hillary Brigitta Lasut dikenal karena menjadi anggota termuda di DPR RI pada periode 2019-2024.

Diusung dari partai NasDem, Hillary Lasut mendapatkan 70.345 suara dan menjadi wakil rakyat dari Dapil Sulut.

Melanjutkan karir politiknya, Hillary Lasut kini kembali maju menjadi caleg DPR RI dari partai yang berbeda, yakni partai Demokrat.

Keberhasilan Hillary Lasut memegang amanah dari warga Sulawesi Utara dibuktikannya dengan meraih 310.780 suara dalam Pemilu 2024. Ini menjadikan Hillary sebagai caleg perempuan DPR dengan suara tertinggi, mengalahkan Airin Rachmi dan Puan Maharani.

Baca Juga: "CALEG MODAL SOSMED", HILLARY LASUT JADI CALEG PEREMPUAN DPR DENGAN SUARA TERTINGGI | PODCAST KODE

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x