Kompas TV TALKSHOW satu meja

Magnet Jakarta Masih Kuat, Mardani: Ketokohan Anies Menjadi Alasan PKS mengusungnya | SATU MEJA

Kompas.tv - 3 Juli 2024, 22:25 WIB
Penulis : Leiza Sixmansyah

JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo memberikan tanggapan soal tudingan 'cawe-cawe' dalam Pilkada Jakarta 2024. Tanggapan ini mencuat usai Sekjen PKS, Aboe Al Habsyi menyebut Jokowi menawarkan nama Kaesang Pangarep dalam Pilkada.

Dinilai masiah menjadi magnet yang sangat kuat Jakarta masih menjadi idola untuk batu loncatan pada pilpres selanjutnya. Menanggapi pernyataan tersebut, Ace Hasan Syadzily selaku Ketua DPP Golkar mengatakan, Golkar memang menugaskan Kang Emil di dua tempat yakni Jakarta dan Jawa Barat. Karena memang partai menilai elektabilitas Emil cukup kuat di dua tempat tersebut.

Berbeda dengan Ace Hasan, Mardani menjeleskan kenapa akhirnya mencalonkan Anies Baswedan di Pilkada Jakarta. Mardani menyebut,pengusungan pertama memang Sohibul Iman karena didasari dukungan kader. Selain itu, kami memahami pilkada itu mengedepan figur atau tokoh besar yakni Anies Baswedan.

“Dan akhirnya kita mengajukan Anies-Sohiul Iman dan sedan kami komunikasikan ke partai-partai lain,” ungkao Mardani pada program SATU MEJA (3/7/2024).

Baca Juga: Kritik Keras Adian Napitupulu: Politik Ini Minim Etika, Kita tidak Peduli | SATU MEJA

Produser: Leiza SIxmansyah

Thumbnail: Galih

#pilkadajakarta #aniesbaswedan #aniessohibul



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x