Kompas TV video vod

Rusia Kembali Lancarkan Serangan, Zelensky: Situasi di Donbass Sangat Sulit!

Kompas.tv - 22 Mei 2022, 19:29 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

KYIV, KOMPAS.TV - Rusia Kembali melancarkan serangannya di Kota Donbass, tepatnya di Sloviansk dan Severodonetsk, Sabtu (21/5).

Situasi ini, menurut Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky sangat sulit.

“Situasi di Donbass sangat sulit. Seperti pada hari-hari sebelumnya, tentara Rusia mencoba menyerang Sloviansk dan Severodonetsk,” ujar Zelensky.

Baca Juga: Mantan Mata-Mata Rusia: Putin Tak akan Menang di Ukraina meski Rebut Donbas

Dalam situasi ini, kata Zelensky, militer Ukraina harus menahan gempuran dari Rusia setiap hari.

“Militer Ukraina menahan serangan ini setiap hari, dan para pembela kami menolak rencana serangan Rusia ini,” ujar Zelensky.

Baca Juga: Berisiko Jadi Lokasi Tempur & Bangunan Roboh, Penduduk Kharkiv Ukraina Ingin Kembali ke Rumah!

Sebelumnya, Zelensky klaim bahwa Rusia telah menghancurkan 1873 lembaga pendidikan selama perang skala penuh.

Video Editor: Vila Randita



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x