Kompas TV video vod

Penampakan 2 Koper Dibawa Penyidik KPK dari Balai Kota Bandung Terkait Suap Walkot Bandung

Kompas.tv - 10 Juni 2023, 11:51 WIB
Penulis : Yuilyana

BANDUNG, KOMPAS.TV -  Tim penyidik KPK kembali menggeledah Balai Kota Bandung. 

Ada 2 koper berisi dokumen dari penggeledahan tersebut. 

Penyidik terlihat menggeledah ruang Diskominfo di areal balai kota tersebut sejak Jumat (9/6/2023) pukul 10:00 pagi. 

Adapun penggeledahan ini berkaitan dengan kasus suap Wali Kota Bandung nonaktif Yana Mulyana, pada kasus suap pengadaan CCTV dan jasa penyedia internet dalam program Bandung smart city.

Baca Juga: Warga Bandung Ungkapkan Rasa Kecewanya soal Kasus Suap Yana Mulyana!

Seluruh koper dimasukkan ke mobil Innova berwarna hitam pelat B itu.

Dalam perkara tersebut, KPK telah menetapkan enam tersangka.

Mereka di antaranya  Wali Kota Bandung nonaktif Yana Mulyana, Kadishub Pemkot Bandung Dadang Darmawan, Sekretaris Perhubungan Pemkot Bandung Khairul Rijal.

Video Editor: Firmansyah

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x