Kompas TV video vod

Jumlah PHK Nasional Periode Januari-19 Juni Tembus 27.739, Tertinggi di Provinsi Jateng

Kompas.tv - 26 Juni 2024, 12:03 WIB
Penulis : Natasha Ancely

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua hari terakhir kurs rupiah memang sudah menguat tetapi pelemahan rupiah sebelumnya memberikan "demage" yang luas bagi sektor riil terutama yang bergantung pada bahan baku impor.

Dua pekan lalu Kompas Bisnis pernah mengulas tentang survei Bank Indonesia yang menggambarkan masyarakat pesimistis terhadap ketersediaan lapangan pekerjaan selama enam bulan ke depan.

Memakai data Kementerian Tenaga Kerja pada periode januari sampai 19 Juni kemarin jumlah pekerja yang terkena gelombang phk mencapai 27.793 pekerja.

Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Kemenaker Indah Anggoro Putri pada Kompas Id bilang, total pekerja yang kena PHK sampai akhir tahun 2024 bisa lebih rendah dibandingkan dengan tahun lalu.

Kalaupun ada kenaikan jumlahnya sekitar 20 persen dari angka yang sudah ada.

Provinsi mana yang angka PHK-nya tidak baik-baik saja? Berikut ulasan selengkapnya

 

#phk



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x