Kompas TV video vod

Truk Kontainer Tabrak Truk Boks, Arus Lalu Lintas Bekasi-Jakarta Sempat Diberlakukan Contra Flow

Kompas.tv - 27 Juni 2024, 23:49 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

BEKASI, KOMPAS.TV - Sebuah truk kontainer menabrak truk boks yang sedang parkir di Jalan Sultan Agung, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Akibatnya, kontainer yang dibawa truk itu bergeser hingga menutup jalan.

Truk kontainer yang melaju dari Bekasi menuju Jakarta menabrak truk boks yang sedang terparkir, hingga terdorong menabrak tembok serta sebuah minibus.

Sopir truk kontainer mengatakan, bahwa dirinya mengantuk saat berkendara dan hilang kendali hingga menabrak truk yang tengah diparkir.

Tidak ada korban dalam kecelakaan itu. Namun, arus lalu lintas dari Bekasi menuju Jakarta sempat diberlakukan contra flow.

Untuk mengevakuasi kontainer yang menutup jalan, petugas mengerahkan satu unit alat berat crane.

Untuk itu, polisi juga merekayasa arus lalu lintas dengan memberlakukan contra flow, arah Bekasi menuju Jakarta untuk mengurai kemacetan panjang.

Baca Juga: Mobil Dinas Polisi Kota Medan Terlibat Kecelakaan, Ban Terlepas ke Jalan!

#lakatruk #kecelakaan #bekasi
 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x