KOMPAS.TV - Menteri Keuangan Sri Mulyani menegaskan bahwa masa transisi ke pemerintahan yang baru membuat pemerintahan saat ini tidak bisa merinci anggaran spesifik, seperti makan bergizi gratis dan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pemerintahan saat ini bertugas memastikan bahwa program-program utama dan program lanjutan bisa terlaksana tahun depan. RAPBN 2025 menjadi sebuah amplop besar yang belum rinci.
Program spesifik, seperti makan siang gratis, serta pelaksanaannya dan kementerian yang akan menangani, akan disampaikan oleh Presiden dan Wakil Presiden terpilih, yaitu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
#srimulyani #ikn #prabowogibran
Baca Juga: Hasto Kristiyanto Pastikan Hadir Penuhi Panggilan KPK untuk Dugaan Korupsi DJKA
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.